Upaya Door-to-Door Babinsa Koramil Malunda Pastikan Semua Anak Mendapatkan Imunisasi Polio

    Upaya Door-to-Door Babinsa Koramil Malunda Pastikan Semua Anak Mendapatkan Imunisasi Polio

    Majene – Dalam upaya mendukung Program Imunisasi Nasional (PIN) Polio, Babinsa Koramil 1401-04/Malunda Kodim 1401/Majene, Praka Eko Setiaji melakukan pendampingan dan membantu petugas kesehatan dalam pemberian imunisasi polio di Desa Salutahongan Kecamatan Malunda Kabupaten Majene. Senin (29/07/2024). 

    Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya anak-anak di wilayah binaan.

    Praka Eko Setiaji berperan aktif dalam setiap tahap pelaksanaan PIN Polio. Selain membantu petugas kesehatan dalam administrasi dan pelaksanaan teknis pemberian imunisasi, Praka Eko juga terlibat langsung dalam memastikan bahwa setiap anak di Desa Salutahongan mendapatkan dua tetes manis imunisasi polio.

    "Ini adalah tanggung jawab kami untuk memastikan setiap anak terlindungi dari penyakit polio, " ujarnya.

    Tidak hanya membantu di lokasi pemberian imunisasi, Praka Eko juga melakukan pendekatan door-to-door. Ia menjemput anak-anak yang belum datang ke tempat pelaksanaan imunisasi dengan mengunjungi rumah-rumah warga. Langkah ini diambil untuk memastikan tidak ada anak yang terlewat dari program imunisasi yang sangat penting ini.

    "Kami ingin memastikan tidak ada anak yang tertinggal. Semua harus mendapatkan imunisasi, " tambah Praka Eko.

    Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat dan petugas kesehatan. "Kehadiran Babinsa sangat membantu kami dalam mencapai target imunisasi. Mereka benar-benar peduli dengan kesehatan anak-anak di desa ini, " ujar salah seorang petugas kesehatan.

    Dengan kerjasama yang solid antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, petugas kesehatan, dan masyarakat, pelaksanaan PIN Polio di Desa Salutahongan berjalan lancar dan sukses. Upaya bersama ini diharapkan dapat mencegah penyebaran penyakit polio dan memastikan generasi muda tumbuh sehat dan kuat.

    majene
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil Pasangkayu Karya Bhakti...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil Mamuju Bersama Masyarakat...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Puluhan Tahun Mengabdi, Apa yang Kalian Harapkan, Guru Honorer?
    Hendri Kampai: Mimpi tentang Guru yang Layak, Sebuah Narasi Idealis
    Hendri Kampai: Anak Murid Makan Siang Gratis, Anak Guru Honorer Makan Apa?
    Hendri Kampai: Guru Honorer, Makan Gratis di Negeri Impian
    Hendri Kampai: Hargai Guru dengan Mengangkat Semua Guru Honorer Menjadi ASN

    Tags